• Ming. Nov 24th, 2024

Beritababe

Nyok Baca Berita Dari Babe DIjamin Aktual Gak Boong

5 Pahlawan Kelas A Terkuat dalam One Punch Man, Siapa Saja?

ByAdmin

Mar 20, 2023
5 Pahlawan Kelas A Terkuat dalam One Punch Man, Siapa Saja?

Pahlawan Kelas A Terkuat dalam One Punch Man Dalam dunia One Punch Man, Asosiasi Pahlawan memiliki empat kelas pahlawan, yaitu Kelas-S, A, B, dan C. Peringkat dan kelas ini biasanya ditentukan pada seberapa kuat dan cerdas seorang pahlawan. Peringkat dan kelas juga bisa meningkat dengan pertimbangan perkembangan kekuatan mereka.

Sementara sudah jelas bahwa Kelas-S adalah yang terkuat, kekuatan para pahlawan di Kelas-A juga tidak bisa diremehkan. Bahkan, pahlawan terkuat di seluruh seri One Punch Man adalah pahlawan Kelas-A. Mau tahu siapa saja pahlawan terkuat di Kelas-A? Simak ulasan berikut.

1. Saitama

Pahlawan Kelas A Terkuat dalam One Punch Man Semua penggemar One Punch Man tentunya mengetahui bahwa Saitama adalah karakter terkuat dalam seri ini. Seperti judulnya, sang protagonis benar-benar bisa mengalahkan musuhnya dengan satu pukulan. Sayangnya, Saitama tidak begitu dihormati dalam One Punch Man.

Ketika mengikuti tes pahlawan, Saitama mendapatkan nilai yang melebihi rata-rata dalam kekuatan fisik. Namun, ketika dirinya mengikuti ujian tertulis, Saitama tidak mendapatkan nilai yang begitu bagus. Hal ini membuatnya ditempatkan sebagai pahlawan Kelas-C.

Namun, setelah pertarungan melawan Asosiasi Pahlawan, Saitama mulai diangkat menjadi pahlawan Kelas-A peringkat 39. Sayangnya, Asosiasi Pahlawan masih belum menyadari kekuatan Saitama yang sebenarnya.

2. Sweet Mask

Pahlawan Kelas A Terkuat dalam One Punch Man Tidak diragukan lagi bahwa Sweet Mask adalah seorang genius yang beruntung. Tak hanya diberkati dengan tampang yang rupawan, Sweet Mask juga berbakat dalam segala hal. Dirinya tidak hanya bekerja sebagai pahlawan, tetapi juga bergerak di industri hiburan sebagai model, aktor, bahkan penyanyi.

Sebagai pahlawan Kelas-A Peringkat 1, Sweet Mask sebenarnya bisa dengan mudah naik ke Kelas-S. Namun, dirinya selalu menolak tawaran tersebut karena ingin mempertahankan reputasinya sebagai Peringkat 1. Dalam hal pertarungan, kekuatan Sweet Mask juga tidak bisa diremehkan.

Dirinya andal dalam pertarungan tangan kosong dan memiliki kecepatan yang luar biasa. Sweet Mask bahkan mengaku bahwa dirinya lebih kuat dari Atomic Samurai dan cukup berani untuk menantang Flashy Flash. Adik Tatsumaki, Fubuki, bahkan mengakui bahwa Sweet Mask adalah monster sama seperti kakaknya.

3. Iaian
5 Pahlawan Kelas A Terkuat dalam One Punch Man, Siapa Saja?

Pahlawan Kelas A Terkuat dalam One Punch Man Jika pendekar pedang terkuat di Kelas-S dipegang oleh Atomic Samurai, pendekar pedang terkuat di Kelas-A dipegang oleh muridnya sendiri, Iaian. Menduduki Peringkat 2, Iaian adalah murid terbaik yang dididik oleh Atomic Samurai.

Tak hanya itu, Iaian juga diketahui memiliki kecepatan yang luar biasa. Bahkan, setelah kehilangan satu tangannya, Iaian tetap merupakan pendekar pedang. Menurut Fubuki, Iaian seharusnya bisa naik ke Kelas-S jika Sweet Mask tidak melakukan gatekeeping.

4. Okamaitachi

Pahlawan Kelas A Terkuat dalam One Punch Man Selain Iaian, Okamaitachi juga merupakan murid Atomic Samurai yang menduduki Peringkat atas di Kelas-A. Berdiri di Peringkat 3, Okamaitachi adalah pendekar pedang terkuat lain yang dilatih oleh Atomic Samurai.

Okamaitachi terkenal dengan jurusnya yang bernama Air Blade. Diajarkan oleh Atomic Samurai, teknik ini memungkinkan Okamaitachi untuk memotong udara hingga menghasilkan hembusan angin yang sangat kencang. Sama seperti Iaian, Okamaitachi juga layak untuk naik ke Kelas-S jika bukan karena Sweet Mask.

5. Bushidrill

Pahlawan Kelas A Terkuat dalam One Punch Man Masih merupakan murid Atomic Samurai, Bushidrill menduduki Peringkat 4 di Kelas-A. Sebagai trio murid Atomic Samurai, Bushidrill juga harusnya berada di Kelas-S jika Sweet Mask tidak menetap di Peringkat 1.

Meskipun digurui oleh seorang samurai, Bushidrill memiliki katana yang tidak terlihat seperti katana samurai. Katananya berbentuk seperti bor dengan bilah tajam di setiap sisinya. Seperti bentuknya, katana ini juga berguna untuk menggali tanah dan memberikan serangan kejutan dari bawah.

Meskipun bukan kelas tertinggi, kekuatan pahlawan Kelas-A tetap tidak bisa diremehkan. Terlebih, pahlawan terkuat kita juga berada di Kelas-A. Menurutmu, siapa lagi pahlawan Kelas-A yang tak kalah kuat dengan kelima karakter di atas?

By Admin