• Jum. Okt 11th, 2024

Beritababe

Nyok Baca Berita Dari Babe DIjamin Aktual Gak Boong

5 Kegunaan Santan untuk Membuat Kue, Kaya Manfaat Lho!

5 Kegunaan Santan untuk Membuat Kue, Kaya Manfaat Lho!

Kegunaan Santan untuk Membuat Kue Santan merupakan salah satu bahan yang didapat dari buah kelapa dan diproses sedemikian rupa diolah kembali. Santan mampu menghasilkan masakan yang istimewa dan kegunaannya sangat beragam, terutama untuk masakan berat ataupun aneka macam kue.

Terdapat berbagai fungsi utama pada santan yang akan mempengaruhi adonan kue dan hasil akhirnya. Informasi tersebut bisa kamu dapatkan dengan memperhatikan lima poin yang ada di bawah ini.
5 Kegunaan Santan untuk Membuat Kue, Kaya Manfaat Lho!

1. Sebagai penguat rasa dan aroma

Kegunaan Santan untuk Membuat Kue Santan adalah bahan andalan yang paling cocok dijadikan sumber penguat rasa tambahan untuk kreasi kue. Penggunaan bahan ini dapat kamu temukan pada beberapa makanan yang dibuat dengan proses pemanggangan hingga pengukusan.

Hasil kue yang ditambahi menggunakan santan akan memiliki rasa dan aroma yang lebih kaya. Bahkan terdapat sensasi gurih alami pada santan yang akan membuat kue tersebut terasa lebih netral dengan kombinasi rasa yang cocok di lidah.

2. Mampu memberikan tekstur pada kue

Kegunaan Santan untuk Membuat Kue Bukan cuma soal rasa dan aroma, tetapi kegunaan santan di dalam adonan kue juga mempengaruhi tekstur makanan tersebut. Oleh sebab itu, tidak heran kalau banyak sekali kudapan yang menggunakan santan sebagai salah satu bahan utamanya, supaya hasil akhir kudapan lebih sempurna.

Kebanyakan kue yang menggunakan tambahan dari santan akan memiliki tekstur yang lebih tender. Selain itu, kelembutan yang dihasilkan oleh santan membuat banyak varian kue terasa lebih klasik dan semakin disukai. Misalnya, bolu panggang maupun bolu kukus.

3. Sebagai pengganti susu dalam adonan
5 Kegunaan Santan untuk Membuat Kue, Kaya Manfaat Lho!

Kegunaan Santan untuk Membuat Kue pada beberapa resep kue, biasanya bahan cair yang digunakan berasal dari susu untuk membuat makanan jadi lebih istimewa dari segi rasa, tekstur, hingga aroma. Namun ternyata bahan tersebut juga bisa diganti menggunakan santan.

Menariknya, pergantian ini juga berlaku sebaliknya. Di mana jika ada olahan yang dibuat menggunakan santan, maka dapat pula diganti memakai susu. Kombinasi tersebut pada adonan kue akan membuat masakan jadi lebih sempurna dan kaya rasa, dibandingkan jika hanya memakai air putih.

4. Bahan plant-based andalan

Kegunaan Santan untuk Membuat Kue Kegunaan lain dari santan adalah digunakan untuk membuat aneka kue spesial yang diperuntukkan bagi orang-orang yang tengah menjalani program diet tertentu. Itu karena santan merupakan bahan yang berasal dari tumbuhan atau plant based.

Biasanya santan sering digunakan oleh para vegetarian atau kelompok tertentu yang menghindari bahan-bahan mengandung laktosa. Hal ini karena santan diklaim bebas laktosa sehingga lebih aman dan nyaman untuk menggantikan komponen yang dimaksud, seperti susu sapi, yoghurt, hingga beberapa jenis krim.

5. Sumber lemak pada adonan kue
5 Kegunaan Santan untuk Membuat Kue, Kaya Manfaat Lho!

Kegunaan Santan untuk Membuat Kue Berikutnya, santan juga berfungsi sebagai lemak tambahan di dalam adonan kue. Santan memiliki kandungan vitamin hingga protein yang diperlukan oleh tubuh. Makanya tidak heran jika santan turut mempengaruhi susunan nutrisi di dalam sebuah kue.

Santan berfungsi sebagai sumber lemak pada adonan kue supaya makanan tersebut bisa mengembang sempurna. Biasanya santan yang sudah ditambahkan ke dalam adonan, tidak perlu ditambahi lagi menggunakan margarin karena sumber lemaknya sudah terpenuhi.

Santan menjadi salah satu bahan yang penting bagi masyarakat Indonesia karena bisa membuat rasa suatu sajian terasa lebih spesial. Bukan cuma pengental bagi makanan utama, melainkan santan memiliki fungsi yang beragam pada adonan kue, seperti lima informasi di atas.

By Admin